JAKARTA – Salah satu faktor pembentuk kepribadian ialah adanya pendidikan. Oleh karena itu, calon gubernur DKI Jakarta nomor urut 3, Anies Rasyid Baswedan, menegaskan komitmennya bersama calon wakil gubernur Sandiaga Salahudin Uno untuk mengembalikan semua kegiatan keagamaan di Jakarta.
"Banyak kegiatan keagamaan di Jakarta, seperti takbiran tidak boleh di jalanan, majelis taklim tidak boleh di Monas, dan anak kita enggak boleh berkurban di sekolah," kata Anies di lokasi tablig akbar, kawasan Cibubur, Ciracas, Jakarta Timur, Minggu 26 Maret 2017.
Anies menjelaskan, jika anak belajar nilai-nilai keagamaan maka akhlak mereka pun akan terbentuk menjadi pribadi yang bukan hanya mengandalkan intelligence quotient (IQ), melainkan juga spiritual quotient (SQ).
"Maka dari itu, kami akan kembalikan kegiatan keagamaan di Jakarta, karena kegiatan keagamaan penting guna membentuk akhlak anak," pungkasnya. (sym)
(Awaludin)