Advertisement
Advertisement
Advertisement
INFOGRAFIS INDEKS
Advertisement

Tenaga Kesehatan Terpapar Covid-19, RS Unair Tetap Layani Pasien

Arie Dwi Satrio , Jurnalis-Rabu, 27 Mei 2020 |08:02 WIB
Tenaga Kesehatan Terpapar Covid-19, RS Unair Tetap Layani Pasien
Rumah Sakit Universitas Airlangga Unair/Foto: Dokumen Okezone
A
A
A

JAKARTA - Ketua Ikatan Alumni Fakultas Kedokteran Universitas Airlangga (IKA FK Unair), Pudjo Hartono mengamini adanya sejumlah tenaga kesehatan (nakes) dan dokter di Rumah Sakit Universitas Airlangga (RS Unair) yang terpapar Covid-19.

Menurut Pudjo, para tenaga kesehatan dan dokter terpapar dari pasien yang positif Covid-19. Sebab, di RS Unair cukup banyak pasien Covid-19 yang dilakukan perawatan.

"Ya saya kira risiko ya. Kalau RS ya risiko, paparan itu cukup tinggi . Jadi sementara ini kita masih melakukan pembenahan dengan mengurangi load. Karena loadnya sangat tinggi," kata Pudjo saat dikonfirmasi Okezone, Rabu (27/5/2020)

Kendati demikian, Pudjo membantah RS Unair ditutup untuk sementara waktu. RS Unair, kata Pudjo, hanya sedang dilakukan pembenahan. Sebab, RS Unair saat ini sedang kelebihan pasien.

"Enggak tutuplah. Jadi tetep yang Covid-19 ya dirawat. Yang emergency diterima kalau ruangannya masih ada. Tapi yang jelas memang sudah overload melihat jatim yang cukup tinggi," ujarnya.

(Fetra Hariandja)

      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita news lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement