PRABUMULIH – Kasus anak bunuh ibu pada Minggu (24/1/2021) membuat geger warga Jalan KH Ahmad Dahlan Blok A6 GG Al Fattah, Kelurahan Sukajadi, Kecamatan Prabumulih Timur Kota Prabumulih, Sumatera Selatan (Sumsel).
Pelaku berinisial SM (42) membunuh ibunya Nurhayati (63). Pelaku dan korban tinggal serumah sekaligus tempat kejadian perkara. Sebelum melarikan diri, pelaku sempat bercerita kepada adiknya telah membunuh ibu mereka.
Dari informasi yang dihimpun, tindakan pembunuhan oleh anak terhadap ibunya itu terjadi sekitar pukul 19.30 WIB. Korban ditemukan sudah tak bernyawa dengan kondisi terlentang di ruang belakang rumah dengan kondisi bersimbah darah.
Anak korban atau adik pelaku, Syarif (30), mengatakan dirinya saat itu baru pulang dari Kota Palembang. Ketika hendak masuk rumah bertemu dengan pelaku yang menceritakan telah membunuh ibu mereka.
Mendengar hal itu, Syarif langsung berlari masuk ke dalam rumah untuk melihat kondisi ibunya. Ia pun melihat ibunya terlentang bersimbah darah di ruang belakang rumah. Mendapati hal itu, Syarif berteriak dan mengejar pelaku yang telah melarikan diri.
Baca Juga : Tidak Dibayar, Pria Ini Bunuh Pasangan Kencan Sesama Jenisnya
“Saya terkejut saat mengetahui kakak saya yang bunuh ibu,” ujarnya, di lokasi kejadian, Minggu (24/1/2021).