BANDUNG - Menjelang musim mudik Lebaran, puluhan sopir bus antar kota dan provinsi terjaring razia tes urine di Terminal Cicaheum, Kota Bandung. Setidaknya ada 20 lebih sopir dites urine oleh petugas.
Razia digelar Petugas Badan Narkotika Nasional (BNN) Kota Bandung. Tak hanya sopir, kernet bus juga dites urine. Dari razia tersebut, petugas menemukan beberapa sopir dan kernet yang menggunakna obat saat mengendarai kendaraan.
 BACA JUGA:Kapolri Minta Jajaran Antisipasi 23 Titik Tol yang Rawan Kemacetan saat Mudik
Meski demikian, kata Kepala Seksi Pencegahan dan Pemberdayaan Masyarakat BNN Kota Bandung, Saras Putri Utami, masih belum menemukan sopir yang mengonsumsi obat jenis narkotika di Terminal Cicaheum.
Razia tes urine ini sendiri akan terus dilaksanakan oleh petigas di setiap terminal. Hal ini guna memberikan keselamatan bagi penumpang di musim mudik Lebaran mendatang.
(Ari)