Makassar - Merasa tertipu, puluhan korban investasi bodong di Makassar, Sulawesi Selatan, mendatangi rumah terduga pelaku yang merupakan pasangan kekasih pada Senin malam (24/05/2022).
Puluhan warga yang merasa tertipu ini mendatangi rumah terduga pelaku penipuan investasi bodong yang berada di kawasan Perumnas Antang, Makassar. Beruntung polisi cepat tiba dirumah terduga pelaku dan langsung mengevakuasi keduanya ke polsek hingga selamat dari amukan massa yang emosi.
"Saya antisipasi jangan sampai massa ini datang lebih banyak lagi. Modusnya arisan online kemudian berbunga dan 2 kali kena (dapat) setelahnya tidak ada lagi," kata Kapolsek Manggala Kompol Supriadi Idrus dikutip, Rabu (25/05/2022).
Hingga kini kedua terduga pelaku telah diserahkan dipolda Sulsel, karena laporan ratusan korban sebelumnya telah ditangani oleh Direktorat Kriminal Khusus (Dit Krimsus) Polda Sulawesi Selatan.
Adapun, kedatangan puluhan member yang sadar telah tertipu itu ingin meminta uang mereka dikembali oleh admin investasi bodong yang berkedok arisan online.
Karena kedua terduga pelaku tak kunjung keluar rumah, warga melampiaskan kekesalannya dengan berteriak di depan rumah terduga pelaku.
Beruntung aparat kepolisian dari sektor Polsek Manggala, Makassar, yang tengah berpatroli tiba dan menengahi keributan di depan rumah terduga pelaku. Upaya menenangkan massa yang didominasi kaum hawa itu agar tidak membuat keributan hingga mengganggu warga lainnya.
Para korban kesal setelah beberapa bulan terakhir keuntungan yang dijanjikan tak kunjung bisa dicairkan. Polisi lalu mengevakuasi terduga pelaku yang merupakan pasangan kekasih ini ke Makopolsek Manggala.Keduanya diketahui bernama Alyah Puput Ramadanti (22) serta andre (23).