SUKABUMI - Pengakuan sopir truk yang mengalami kecelakaan lalu lintas di ruas Jalan Raya Kampung Cimapag, RT 001/RW 001, Desa Bantaragung, Kecamatan Jampangtengah, Kabupaten Sukabumi, pada Selasa (14/6/2022) sangat mengejutkan. Dia mengaku gegara dicegat kuntilanak.
Truk Mitsubishi warna merah bernomor polisi F 8624 UN bermuatan kayu albasia yang dibawanya tiba-tiba tidak kuat nanjak, lalu mundur dan terjun hingga masuk ke dalam jurang dengan kedalaman puluhan meter.
BACA JUGA:1 ABK Tewas, Ini Kronologi Kecelakaan Kapal KLM Bintang Surya di KepriÂ
Kapolsek Jampangtengah, AKP Usep Nurdin mengatakan, sopir truk bernama Ali (23) warga Kampung Lebak Siih, Desa Sukajadi, Kecamatan Cimanggu, Kabupaten Sukabumi dan kendektur bernama Dading (50) warga Kampung Mekarsari, RT 013/RW 004, Desa Karanganyar, Kecamatan Jampangkulon, Kabupaten Sukabumi.
"Truk tersebut tengah melaju dalam kondisi jalan menanjak dan miring, namun truk tersebut tidak kuat untuk nanjak, sehingga mundur. Sopir yang panik langsung membantingkan stirnya ke sebelah kiri jalan hingga terjun ke dalam jurang setinggi 20 meter," ujar Usep kepada MNC Portal Indonesia, Rabu (18/6/2022).
Berdasarkan olah tempat kejadian perkara, ujar Usep, sopir truk mengaku kepada petugas kepolisian saat ia mengendarai truk tersebut dan tiba di lokasi kejadian, ia melihat sesosok mahluk misterius atau mahluk halus berupa perempuan menggunakan baju serba putih seperti kuntilanak yang diam seorang diri di tengah jalan.
"Sopir truk kaget, karena makhluk itu hanya diam saja di tengah jalan, padahal sopir sudah menyalakan klakson, tetapi, mahluk perempuan baju putih itu tidak minggir ke pinggir jalan. Setelah itu, sopir truk hendak mencapkan gas, namun, tiba-tiba truk itu tidak melaju dan mundur masuk ke jurang," tambah Usep.
BACA JUGA:Kecelakaan Kapal di Kepri Tewaskan 1 ABK, TNI AL Evakuasi Korban LainnyaÂ