Prasetyo Bersyukur Presiden Jokowi Tunjuk Burhanuddin Jadi Jaksa Agung

Harits Tryan Akhmad, Jurnalis
Senin 28 Oktober 2019 14:31 WIB
HM Prasetyo. (Foto: Dok Okezone/Arif Julianto)
Share :

JAKARTA – HM Prasetyo, jaksa agung periode 2014–2019, mengaku senang Presiden Joko Widodo menunjuk ST Burhanuddin menjadi pemimpin Korps Adhyaksa. Ia menilai Burhanuddin sosok yang tepat menggantikannya sebagai jaksa agung.

"Kita syukuri juga kejaksaan ditangani lagi oleh orang dalam," ujar Prasetyo ketika melakukan prosesi pisah-sambut, di Badiklat Kejagung RI, Jalan RM Harsono, Ragunan, Jakarta Selatan, Senin (28/10/2019).

Baca juga: Prasetyo: Jaksa Agung Bukan Sekadar Jabatan Publik, tapi Juga Politis 

Prasetyo menyatakan optimis di kepemimpinan Burhanuddin, Kejaksaan Agung dapat lebih baik ke depannya.

"Saya yakin di bawah Pak Bur, Beliau akan bisa mengemudikan kendali kita dengan baik, merawatnya dengan baik, dan menyerahkan dengan baik. Perjalanan kita masih panjang dan berbagai permasalahan butuh kesiapan kita," tutur Prasetyo.

Baca juga: Fokus Wujudkan Visi-Misi Jokowi, Polemik Jaksa Agung Sebaiknya Dihentikan 

Selain itu, dia sempat melontarkan candaan jaksa agung harus dijabat oleh seseorang yang berkumis. Pasalnya, dirinya dan Burhanuddin juga memiliki kumis. Penerusnya pun juga demikian.

"Kenapa Jokowi milih Burhanuddin? Karena Beliau punya kumis. Saya punya kumis, tapi kalah lebat dengan Beliau. Jadi kalau mau jadi jaksa agung, punya kumis," tutur Prasetyo sembari tertawa.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita News lainnya