Selain Tewaskan Warga, Puting Beliung di Tulang Bawang Akibatkan Ratusan Rumah Rusak

Harits Tryan Akhmad, Jurnalis
Kamis 21 Mei 2020 05:43 WIB
Rumah warga Tulang Bawang rusak diterjang angin puting beliung. (Foto : BNPB)
Share :

JAKARTA – Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Tulang Bawang melaporkan sedikitnya 2 warga meninggal dunia, 5 luka berat, dan 1 lainnya luka ringan akibat bencana angin puting beliung yang terjadi di Kabupaten Tulang Bawang, Provinsi Lampung, Rabu (20/5).

Kepala Pusat Data, Informasi dan Komunikasi Kebencanaan BNPB, Raditya Jati, mengatakan, berdasarkan hasil perkembangan laporan di lapangan hingga Rabu malam pukul 21.45 WIB, didapatkan data bahwa persitiwa tersebut juga mengakibatkan sebanyak 66 rumah rusak berat, 179 unit rumah rusak ringan, dan seekor ternak sapi mati.

“Dampak angin puting beliung yang dipicu anomali cuaca itu juga berdampak di tiga desa masing-masing Desa Tri Mulya Jaya, Desa Tri Tunggal Jaya dan Desa Dwi Warga Tunggal Jaya di Kecamatan Banjar Agung (II),” katanya.

Ia melanjutkan, dampak angin puting beliung juga terjadi di Desa Purwa Jaya, Kecamatan Banjar Margo.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita News lainnya