Hari ke-4 Operasi Patuh Jaya, 1.625 Pengendara Ditindak

Muhamad Rizky, Jurnalis
Senin 27 Juli 2020 13:06 WIB
Foto: Illustrasi Okezone.com
Share :

JAKARTA - Direktorat Lalu Lintas (Ditlantas) Polda Metro Jaya, menindak sebanyak 1.625 kendaraan selama empat hari pelaksanaan Operasi Patuh Jaya 2020.

"Hasil anev (rapat) Operasi Patuh Jaya 2020 hari keempat, 26 Juli 2020 jumlah penindakan tilang sejumlah 1.625," kata Kasubdit Gakkum Ditlantas Polda Metro Jaya, AKBP Fahri Siregar kepada wartawan, Senin (27/7/2020).

Fahri mengatakan, ribuan pelanggaran tersebut didominasi oleh pengendara sepeda motor. Mereka kebanyakan melakukan pelanggaran melawan arus.

"Pelanggaran tertinggi adalah melawan arus dengan jumlah 449 pelanggaran," ungkapnya.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita News lainnya