Heboh! Buaya Berukuran 2 Meter Masuk ke Permukiman Warga

USMAN Coddang, Jurnalis
Selasa 14 Maret 2023 11:17 WIB
Foto: MNC Media
Share :

TARAKAN- Seekor buaya dengan panjang kurang lebih dua meter masuk ke permukiman warga di Kelurahan Karang Anyar, Kecamatan Tarakan Barat, Tarakan, Kalimantan Utara (Kaltara).

Akibatnya, warga khawatir takut ada yang menjadi korban. Hewan reptil itu pun langsung ditangkap dan diikat dengan tali.

Seorang warga sekitar Satrio mengatakan, diduga buaya masuk ke permukiman karena ikut air pasang dari muara laut lalu naik ke darat.

"Buaya sempat dihalau turun ke drainase, namun tidak lama kembali naik ke darat," katanya dikutip, Selasa (14/3/20230).

Setelah ditangkap, kata dia, buaya diserahkan ke Balai Konservasi Sumber Daya Alam (BKSDA) dan selanjutnya akan dilepasliarkan kembali ke habitatnya.

“Karena keberadaan buaya dianggap meresahkan, dan takut ada warga yang menjadi korban, buaya itu pun ditangkap dan akan kembali dilepas ke habitatnya,” pungkasnya.

(Fahmi Firdaus )

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita News lainnya