Puluhan Pelajar Pamer Sajam di Bekasi, Polisi: Kami Telusuri

Danandaya Arya putra, Jurnalis
Jum'at 12 Mei 2023 22:45 WIB
Pelajar pamer sajam di Bekasi (Foto: tangkapan layar)
Share :

BEKASI - Sejumlah pelajar memamerkan senjata tajam (sajam) di Trafic Light Jalan Jendral Sudirman, Kota Bekasi, tepatnya di Bawah Fly Over Sumarecon Mall Bekasi.

Dari video viral yang diunggah oleh akun Instagram @infobekasi itu, sejumlah pelajar turun dari sepeda motor saat lampu merah.

Para pelajar itu terlihat berteriak sambil mengayungkan sajam. Aksi itu tidak menimbulkan korban jiwa, sebab tidak terlihat kelompok lawan.

Kasat Samapta Polres Metro Bekasi Kota Kompol Imam Syafi'i mengatakan bahwa pihaknya mendapat laporan peristiwa itu pada Kamis 11 Mei 2023, sekitar pukul 21.30 WIB.

Usai mendapat laporan Tim perintis presisi Polres Metro Bekasi Kota langsung mendatangi Tempat Kejadian Perkara (TKP) untuk melakukan pengejaran.

"Pada Kamis jam 21.30 WIB kami mendapatkan laporan dari operator yang mendapatkan laporan dari Mabes Polri," ucap Imam saat dihubungi MNC Portal Indonesia, Jumat (12/5/2023).

Namun sayangnya saat dilakukan pengecekan TKP, puluhan pelajar itu sudah tidak berada di lokasi.

Imam mengaku, Tim perintis presisi Polres Metro Bekasi Kota sempat menanyakan sejumlah saksi di lokasi, akan tetapi tak ada yang mengatahui ke mana perginya pulahan pelajar tersebut.

"Untuk motifnya sendiri kita belum mengetahuinya, karena memang para pelajar saat dilakukan penelusuran oleh anggota sudah tidak ada di lokasi," ucap Imam

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita News lainnya