Usai melepas lelah, korban selanjutnya dilihat saksi berjalan mendaki ke arah puncak pulau setempat untuk mencari kayu bakar. Berdasarkan kebiasaannya, ia seharusnya kembali ke rumah pada pukul 18.00 Wita.
Operasi pencarian kembali akan dilanjutkan esok harinya pada pukul 06.30 Wita dengan cakupan zona yang lebih luas. Pihaknya dibekali longboat untuk menuju pulau dan peralatan pendukung keselamatan lainnya.
"Pihak keluarga korban juga ikut mencari. Semoga ada hasil," tutupnya.
(Awaludin)