Janjian Tawuran, Remaja di Sukabumi Nyaris Tewas Disabet Celurit

Dharmawan Hadi, Jurnalis
Kamis 21 Desember 2023 01:30 WIB
foto: dok MPI
Share :

SUKABUMI - Remaja di Sukabumi nyaris tewas akibat dikeroyok oleh sekelompok remaja lain di Jalan Lingkar Selatan, Kelurahan Dayeuhluhur, Kecamatan Warudoyong, Kota Sukabumi, pada Sabtu (25/11/2023). Korban mengalami luka sabetan di leher dan luka bacokan di bagian punggung.

Kejadian yang terjadi pada sekira pukul 02.00 WIB tersebut, berawal dari kedua kelompok yang melakukan aksi tawuran dengan direncanakan sebelumnya melalui media sosial (medsos) Instagram. Ketiga terduga pelaku berhasil diamankan Satuan Reserse Kriminal (Satreskrim) Polres Sukabumi Kota.

Ketiga terduga pelaku berinisial AR (15) warga Kecamatan Citamiang, AM (19) dan RA (17) keduanya warga Kecamatan Warudoyong. Sedangkan korban yang masih di bawah umur bernisial MF (15) warga Kecamatan Baros mengalami luka parah akibat sabetan senjata tajam.

Kasat Reskrim Polres Sukabumi Kota, AKP Bagus Panuntun mengatakan, korban mengalami luka sobek di bagian leher sebelah kiri dan luka sobek di punggung sebelah kanan. Korban lalu dilarikan ke Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Al-Mulk oleh teman-temannya.

"Terduga pelaku AR melakukan pembacokan ke arah punggung korban sebanyak satu kali. Kemudian AM membonceng salah satu pelaku lain yang saat ini dalam pengejaran. Sementara RA berperan sebagai penyimpan senjata tajam jenis celurit yang digunakan pelaku," ujar Bagus kepada MNC Portal Indonesia.

Lebih lanjut Bagus mengatakan, keduabelah pihak baik korban maupun pelaku sama-sama janjian di media sosial Instagram, untuk melakukan tawuran sambil membawa senjata tajam. Keduanya berasal dari dua kelompok yang saling berlawanan dan ingin menunjukan siapa yang paling disegani.

"Jadi tawuran ini tidak ada permasalahan sebelumnya. Mereka nge-share di Instagram, janjian untuk tawuran. Mereka janjian di satu tempat. Karena itu kami minta masyarakat agar menjaga anak-anaknya," ujar Bagus.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita News lainnya