Mohamad Irfan Ali lahir di Jakarta, 11 November 1978. Ia meninggal dalam kecelakaan bermotor tunggal saat melakukan touring di Namibia, Afrika bagian selatan.
Dari riwayat hidup yang dibacakan sebelum pemakanan, almarhum mengenyam pendidikan di Fakultas Ekonomi Universitas Hasanuddin, Makassar dan Pascasarjana Universitas Indonesia.
Sepanjang hidupnya, almarhum dikenal menjadi komisaris di sejumlah perusahaan di antaranya PT Mandala Putra Prima, PT Nurbaitullah Tour and Travel dan perusahaan telekomunikasi, Telkomsel dari tahun 2018 hingga saat ini. Almarhum Irfan meninggalkan istri dan tiga orang anak laki-laki.
(Rizka Diputra)