SORONG - Bentrok antar warga di kota Sorong, Papua Barat kembali pecah, Kamis (10/9/2020) malam. Bentrokan terjadi di kawasan terminal angkutan umum, Remu, kota Sorong.
Pemicu bentrokan ini diduga akibat adanya penganiayaan yang dilakukan oleh beberapa pemuda di kawasan rumah papan yang berdekatan dengan terminal angkutan umum, Remu, Kota Sorong, terhadap seorang sopir angkutan umum pada Kamis siang.
Korban bernama Jat Sahetapy dilaporkan mengalami tindakan penganiayaan dan mengalami sejumlah luka pada tubuhnya yang cukup parah. Terutama pada bagian kepala belakang yang diduga akibat sabetan senjata tajam oleh pelaku penganiayaan.
Atas kejadian itu, korban dilarikan ke Rumah Sakit Sele Be Solu, Kota Sorong untuk mendapatkan perawatan.
Dari informasi yang didapatkan, sebelumnya korban tengah memakirkan kendaraannya di lokasi kejadian. Namun pada saat memundurkan mobilnya, korban tidak sengaja menyenggol salah seorang warga setempat yang berada di belakang mobil tersebut.