JAKARTA - Mutasi di lingkungan TNI kembali dilakukan Panglima TNI Jenderal Andika Perkasa. Mutasi kali ini juga mengakomodir posisi yang ditinggalkan sejumlah pejabat yang pensiun.
Salah satunya adalah posisi Asted Kasad. Di mana Mayjen TNI Karmin Suharna yang menjabat Aster Kasad pensiun.
Lalu, posisinya akan digantikan oleh Mayjen Mochammad Hasan. Sebelumnya, dia menjabat sebagai Pa Sahli Tk III Kasad Bid Sosbudkum HAM dan Narkoba.
Posisi Pa Sahli Tk III Kasad Bid Sosbudkum HAM dan Narkoba kemudian diisi oleh Mayjen Dwi Darmadi yang sebelumnya merupakan Pangivif 3 Kostrad. Demikian keterangan yang dihimpun Okezone, Senin (7/11/2022).
Selain itu, pergeseran posisi dan jabatan juga dilakukan di Pusat Polisi Militer Tentara Nasional Indonesia (Puspom) TNI.
Kini, Danpuspom TNI dijabat oleh Brigjen TNI Andrew Satwika Yogaswara, yang sebelumnya menjabat sebagai Inspektur Babinkum TNI. Sementara Brigjen TNI Nazali yang sebelumnya menjabat Danpuspom TNI dimutasi menjadi Orjen TNI Babinkum TNI.
Selain itu, jabatan Wadanpuspom TNI kini dipegang dari Kolonel CPM Abidin. Sebelumnya, dia menjabat sebagai Dirbindik Puspomad.
Brigjen TNI Salidin yang sebelumnya menjabat Wadanpuspom TNI diberi amanah memegang jabatan baru, yakni sebagai Kaotmilti II/Jakarta Babinkum TNI menggantikan Brigjen TNI Murod.
(Widi Agustian)