Menurutnya, ada ratusan siswa dari 3 sekolah yang dihadirkan untuk menyambut kedatangan Timnas Indonesia U-22 di kawasan Jalan Jenderal Sudirman tersebut. Mereka dihadirkan untuk memotivasi para siswa agar bisa berprestasi dan mengikuti jejak para atlet Indonesia.
"Ini cukup membanggakan karena ini sudah 32 tahun yah, kita bangga Timnas U22 bisa menjadi juara, yang mana merupakan kebanggaan bangsa Indonesia. Semoga anak-anak yang masih di SMA ini bisa termotivasi dan menjadi penerus atlet, baik bola maupun lainnya kan gitu," tuturnya.
(Qur'anul Hidayat)