Dengan adanya bantuan pemberian masker itu, Jessica berharap hal tersebut dapat membantu dan melindungi masyarakat dari penyakit seperti Infeksi Saluran Pernapasan Atas (ISPA).
“Kami harap dengan penggunaan masker setidaknya dapat membantu masyarakat untuk mencegah udara polusi, yang dapat berdampak buruk bagi kesehatan,” ucap Jessica.
Senada dengan Jessica, Roy Tanusudiro berharap dengan adanya pembagian masker itu, warga Jakarta yang masih beraktivitas di luar ruangan tidak menularkan penyakit kepada keluarganya ketika kembali ke rumah.
“Supaya mereka tidak jatuh sakit atau menulari keluarganya saat kembali ke rumah. Tentu masker ini sangat berguna buat para pekerja yang keesokan harinya harus beraktifitas kembali di luar ruangan,” jelasnya.
(Khafid Mardiyansyah)