JAKARTA - Aksi chat berbau seksual terhadap perempuan secara acak ramai diperbincangkan di media sosial. Hal itu ditulis akun X @ordovampira, korbannya yang tak lain adik kandungnya sendiri.
Pesan WhatsApp tersebut dikirim oleh seorang pria berinisial FDF, yang diduga mahasiswa di Surabaya, Jawa Timur. Ia nekat mengirim pesan tak senonoh terhadap kaum hawa.
"Semua opini pembelaan terhadap pelaku kekerasan seksual hanyalah tong kosong belaka Darah mu tidak akan mendidih sampai korbannya berasal dari keluarga mu atau kamu sendiri yang mengalami. Siang ini adik ku mendapat pesan yang tak mengenakan dari orang yang tidak dikenal," tulis @ordovampira, yang dikutip Okezone, Jumat (24/11/2023).
"Barangkali ada yang jago doxing boleh kirim data dan alamat tempat tinggal orang tersebut," sambung @ordovampira.
Alhasil, FDF terciduk dengan kondisi wajah babak belur, dan ia pun membenarkan jika pesan tersebut dikirimnya.
"Pelaku dan keluarga pelaku sudah meminta maaf secara terbuka kepada saya dan keluarga saya dengan sadar dan tanpa ada paksaan. Ia juga menyadari akan kesalahannya," tulis @ordovampira.
"Pelaku juga memiliki kecenderungan seksual dengan sering mengirim chat random ke beberapa perempuan. Barangkali ada yang pernah dapat case serupa bisa info kan ke saya," tutupnya.