JAKARTA - Polisi belum berhasil mengungkap identitas korban mutilasi yang jasadnya ditemukan di Kalimalang, Jakarta Timur, beberapa waktu lalu. Sementara ini, polisi menduga korban bernama Siti Fadilatul Musarofah (19).
Orangtua Siti, M Soleh (49) Lilis Risalah (38), siang ini mendatangi Mapolda Metro Jaya. Mereka dipanggil untuk penyusunan BAP. Mereka membawa foto Siti yang mengenakan kerudung berwarna hitam.
Menurut M Soleh, Siti hilang sejak 17 Februari 2010 dari tempat kerjanya di sebuah salon di Jalan Limus, Komplek Pratama Cileungsi, Blok F III Nomor 26.
"Saya dipanggil hari ini untuk memberikan keterangan kronologis kehilangan putri saya. Ciri-ciri tinggi badan 145 sentimeter, usia 19 tahun kemudian ada tanda bawaan lahir berupa bercak putih di dengkul kanan. Tapi saya yakin anak saya nggak ada tato," kata Soleh di Direskrimum Polda Metro Jaya, Senin (12/4/2010).
Keluarga mendapat kabar hilangnya Siti yang merupakan anak sulung dari enam bersaudara itu, dari Ela, istri Endang yang adalah majikan Siti di Cengkareng.
"Siti awalnya disuruh majikannya, Ibu Nining di Cileungsi pergi beli bawang tapi lama nggak pulang-pulang," kisahnya.
(Lamtiur Kristin Natalia Malau)