Sementara warga yang melihat langsung aksi pembacokan tersebut menolong korban dan melarikannya ke RS Puteri Hijau Medan, setelah sebelumya sempat di rujuk ke RS Bina Kasih.
Kapendam Kodam I/BB Kolonel Eno Solehudin saat dikonfirmasi membenarkan peristiwa tersebut. Ia pun mengaku Kopda Ismail telah diamankan personil Denpom I/5 Medan.
"Iya tadi diamankan personil Denpom I/5. Kita belum tahu apa motifnya, karena masih dalam pemeriksaan," pungkasnya.
(Arief Setyadi )