Luar Biasa! Perindo Berikan Kekuatan Penuh Dukung Sudikerta Maju di Pilkada Bali

Nurul Hikmah, Jurnalis
Senin 02 Oktober 2017 07:55 WIB
Sekjen Partai Perindo Ahmad Rofiq. Foto dok Okezone
Share :

DENPASAR - Partai Perindo mendukung penuh Ketua Partai Golkar Bali I Ketut Sudikerta menjadi calon Gubernur Bali 2018 mendatang.

Seketaris Jenderal DPP Partai Perindo Ahmad Rofiq mengatakan, berbagai macam dan kekuatan Partai Perindo akan diberikan kepada Sudikerta.

"Untuk mensukseskan Sudikerta, semuanya akan kami berikan. Termasuk program-program Partai Perindo," terangnya usai bertemu dengan Wakil Gubernur Bali I Ketut Sudikerta di Denpasar, kemarin.

Baca Juga: Sudikerta Minta Warga Bali Tingkatkan Semangat Gotong Royong

Dikabarkan sebelumnya bahwa Sudikerta mendapatkan rekomendasi penuh untuk dicalonkan jadi Gubernur Bali 2018 oleh Ketua Umum Partai Perindo Hary Tanoesoedibjo.

"Secara infrastruktur pun kami berikan kepad Sudikerta. Dengan adanya kekuatan penuh dari Partai Perindo kami harapkan Sudikerta bisa menang dalam pemilihan Gubernur Bali 2018 mendatang," ucapnya ketika itu.

(I Ketut Sudikerta. Foto dok Okezone)

Baca Juga: Buka Rakorwilsus Perindo Bali, Sudikerta Minta Dukungan Maju Pilgub 2018

Sementara itu Ketut Sudikerta mengucapkan rasa terima kasih kepada Partai Perindo yang telah mendukungnya 100 persen dalam Pilgub Bali 2018.

"Kami ucapkan terima kasih kepada Ketua Umum Partai Perindo yang telah mendukung saya maju dalam Pilgub 2018 mendatang" katanya.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita News lainnya