Ke Sentani, Jokowi Sangat Dinantikan oleh Warga Korban Banjir Bandang

Edy Siswanto, Jurnalis
Minggu 31 Maret 2019 16:19 WIB
Jokowi (Dok TKN)
Share :

JAYAPURA - Calon Presiden Nomor urut 01, Joko Widodo dijadwalkan akan mengunjungi korban Banjir bandang di Sentani, Kabupaten Jayapura, Senin 1 April 2019. Selain mengunjungi korban banjir di pengungsian, Jokowi juga akan melihat secara dekat dampak banjir bandang yang menerjang 9 Kelurahan di wilayah ini.

Bupati Kabupaten Jayapura, Mathius Awaitouw mengaku berterimakasih atas rencana kedatangan Presiden Jokowi.

"Atas nama masyarakat Kabupaten Jayapura kami mengapresiasi dan sangat berterimakasih kepada bapak Jokowi, yang rencananya akan khusus mengunjungi para korban bencana banjir bandang di Sentani," kata Mathius, Jayapura, Minggu (31/3/2019).

 Baca juga: Prabowo Dinilai Perlu Memahami Pertahanan dan Keamanan Jaman Now

Walaupun pemerintah telah ada perwakilan yang melihat langsung daerah terdampak banjir, lanjutnya, Jokowi tetap turun ke lokasi. Hal ini membuat Jokowi menjadi sosok pemimpin yang benar-benar peduli kepada rakyat.

 

"Meskipun dari pusat sudah ada perwakilan yang datang ke sini, melalui BNPB dan mentri-menteri lain dan lembaga. Saya pikir negara sudah hadir. Kalau Presiden datang itu wujud kepedulian Presiden melihat warganya dengan kesibukan kampanye yang luar biasa,"katanya.

Diakui, pihaknya tidak ada persiapan khusus menyambut kedatangan calon incumben Presiden tersebut. "Beliau kan hanya untuk mengunjungi dan menyapa rakyatnya disini. Paling kita buat persiapan daerah-daerah yang akan dikunjungi, utusan sudah diatur oleh protokol kepresidenan," jelasnya.

 Baca juga: Jokowi Dinilai Lebih Paham TNI daripada Prabowo

Sementara, warga turut menanti kedatangan Presiden Jokowi ke Sentani. Audy, warga perumahan BTN Gajah Mada, Kelurahan Dobonsolo Distrik Sentani berharap Jokowi bisa melihat langsung kondisi rumah warga yang hingga saat ini masih tertutup material pasir dan lumpur pasca banjir bandang sabtu dan minggu lalu.

"Kami sangat menanti kedatangan Pak Presiden, bapak harap melihat rumah kami juga. Rumah kami ini salah satu perumahan yang terkena musibah banjir bandang pak," kata Audy.

Dirinya ingin Presiden Jokowi memberikan solusi untuk pindah ke Perumahan layak huni yang lain. "Pak Presiden, kami sudah membuat surat terbuka kepada bapak, semoga sampai dan bapak membacanya. Rumah kami ini tidak layak huni pak, sebelum banjir bandang lalu, rumah kami adalah perumahan yang menjadi langganan banjir," ungkapnya.

 Baca juga: Ribuan Pendukung Jokowi Berbondong-bondong Padati Stadion Kalegowa

Puluhan warga setempat, bahkan sudah mencoba mengadukan hal ini ke Pemerintah daerah, namun akibat perumahan ini menjadi tanggung jawab pengembang, maka selalu mentok.

"Kami sangat harap kehadiran bapak memberikan solusi. Kami tidak mau lagi tinggal dilokasi yang tidak layak seperti ini. Tambah sekarang rumah sudah tertutup material, maka kami minta pak Jokowi bisa mencarikan jalan untuk kami bisa mendapatkan rumah yang lebih layak. Kami tidak mau terus mengangsur tapi rumah kondisinya seperti ini,"keluhnya

Hingga saat ini ribuan warga masih mengungsi di Posko-posko pengungsian. Mereka mengungsi akibat rumah-rumah mereka rusak dan tidak bisa ditinggali.

(Fakhri Rezy)

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita News lainnya