Moeldoko: Kami Akan Bubarkan TKN Jokowi-Ma'ruf

Fakhrizal Fakhri , Jurnalis
Kamis 25 Juli 2019 14:07 WIB
Moeldoko (Arie DS/Okezone)
Share :

JAKARTA – Wakil Ketua Tim Kampenye Nasional (TKN) Jokowi-KH Ma'ruf Amin, Moeldoko menyatakan para sekjen partai politik Koalisi Indonesia Kerja akan berkumpul nanti malam, untuk membahas perihal pembubaran TKN Jokowi-Ma'ruf Amin.

Menurut dia, KIK akan membubarkan TKN Jokowi-Ma'ruf setelah berhasil memenangkan pasangan capres-cawapres nomor urut 01 itu di Pilpres 2019.

"Kita akan mengakhiri TKN (Jokowi-Ma’ruf). Kami akan buat acara pembubaran TKN, mungkin sekjen-sekjen sekarang akan membicarakan itu apa kira-kira yang akan digelar nanti," kata Moeldoko di Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta Pusat, Kamis (25/.

Moeldoko tak menampik pertemuan para sekjen di Koalisi Indonesia Kerja juga akan membahas peluang partai lain masuk untuk mendukung jalannya pemerintahan ke depan.

Sekjen parpol KIK (Okezone)

"Ya bisa saja berkembang ke arah sana karena politik ini dinamis sehingga bisa," ujar Moeldoko yang juga Kepala Staf Kepresidenan (KSP).

Baca juga: Besok, TKN Jokowi-Ma'ruf Amin Resmi Dibubarkan

Moeldoko menilai, saat ini jalannya koalisi partai di kubu Jokowi-Ma'ruf sangat dinamis apakah akan ada partai lain masuk dalam KIK.

Baca juga: Peluang Gerindra Gabung Koalisi Jokowi Pasca-Pertemuan Prabowo-Megawati

"Semua sangat dinamis dan selalu mencari keseimbangan baru. Nah itu udah rumus politik seperti itu," imbuhnya.

(Salman Mardira)

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita News lainnya