Gara-Gara Burung, Pria di Jember Bacok Kepala Dusun Pakai Celurit

, Jurnalis
Kamis 31 Oktober 2019 14:26 WIB
Ilustrasi Penangkapan (foto: Shutterstock)
Share :

JEMBER – Petugas Polsek Sumberbaru menangkap buronan kasus penganiayaan berat di Jember, Jawa Timur, Rabu (30/10/2019). Pelaku membacok tetangganya pakai celurit lantaran burung merpati miliknya ada di kandang milik korban.

Usai menganiaya korban, pelaku melarikan diri. Identitas pelaku yakni Saluki, warga Desa Gelang, Kecamatan Sumberbaru, Jember. Dia diamankan saat kembali pulang dan sedang beristirahat dalam rumahnya.

Baca Juga: Penyiram Air Keras Janda di Jambi Nekat Tabrak Polisi


Selama ini, pelaku kabur setelah menganiaya Suparlan, tetangga sekaligus kepala dusun setempat.

“Jadi benar pelaku penganiayaan ini kami sudah amankan. Motifnya, pelaku kesal karena korban menangkap burung merpati miliknya,” ujar Kanit Reskrim Polsek Sumberbaru Aiptu Y Susanto dilansir iNews.

Saat kejadian, pelaku menyerang korban secara brutal menggunakan celurit. Korban terluka parah dengan luka bacok di bagian kepala, tangan dan punggung. Kendati demikian, korban mampu bertahan dan melawan pelaku yang kemudian kabur usai menganiaya.

“Kami persangkakan dengan Pasal 351 ayat 2 KUHP tentang Penganiayaan karena luka yang diderita korban cukup berat. Ancaman hukumannya lima tahun penjara,” katanya.

Baca Juga: Ditegur karena Merokok, Siswa SMK di Manado Tikam Gurunya

(Fiddy Anggriawan )

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita News lainnya