Ramai Lancar, Lalu Lintas di Jalur Puncak Bogor Diberlakukan Satu Arah

Putra Ramadhani Astyawan, Jurnalis
Sabtu 20 Juni 2020 09:59 WIB
Foto: Illustrasi Okezone.com
Share :

BOGOR - Kondisi arus lalu lintas di Jalur Puncak, Kabupaten Bogor pagi ini dilaporkan masih ramai lancar. Polisi tengah memberlakukan sistem saru arah (oneway) dari Jakarta menuju Puncak.

"Hasil survei ke atas masih normal namun baru saja kita lakukan one way ke atas untuk mengantisipasi (kepadatan)," kata Kasat Lantas Polres Bogor, AKP Fitra Zuanda saat dikonfirmasi, Sabtu (20/6/2020).

 

Meski begitu, ada beberapa simpul kemacetan di sepanjang Jalur Puncak seperti Megamendung dan Pasar Cisarua. Namun, pihaknya sudah melakukan antisipasi dengan menempatkan personelnya.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita News lainnya