Baca Juga : ASN Positif Corona, Tjahjo Peringatkan Kedisplinan Jalankan Protokol Kesehatan
Pria yang karib disapa Kang Emil ini menyebut tidak bisa mengontrol lembaga pendidikan milik negara lantaran kewenangannya berada di pemerintah pusat. Tapi, ia mengaku sudah melaporkan hal ini kepada Presiden Jokowi dalam pertemuan tadi.
"Tadi sudah saya laporkan kepada Presiden," jelas dia.
Sebagaimana diketahui, angka harian penularan virus corona sempat melonjak drastis karena adanya ribuan siswa Secapa AD terinfeksi virus corona. Namun saat ini para siswa berangsur-angsur sembuh.
(Angkasa Yudhistira)