Cerita Rakyat Aceh Baru Tahu Indonesia Merdeka Setelah 2 Minggu

Tim Okezone, Jurnalis
Jum'at 20 Agustus 2021 07:31 WIB
Foto: Illustrasi Okezone.com
Share :

PADA 17 Agustus 1945, Hari Jumat Legi, pukul 10.00, Bung Karno dan Bung Hatta atas nama rakyat memproklamasikan kemerdekaan Indonesia di Jalan Pegangsaan Timur 56, Jakarta, pasca-Kaisar Jepang bertekuk lutut pada Amerika Serikat usai pengeboman Hiroshima dan Nagasaki.

Berita paling bersejarah bagi bangsa Indonesia itu sempat dihalang-halangi oleh tentara Nippon untuk disebarluaskan. Namun, usaha penyebaran informasi tersebut tidak terbentung. Bahkan hingga provinsi paling barat Indonesia, Aceh. Tetapi di wilayah ini, proklamasi kemerdekaan baru diketahui pada 29 Agustus 1945 atau hampir dua minggu setelahnya.

Baca juga:  Kata 'Indonesia' Berawal dari Diskusi di Meja Redaksi Logan

Usai mendapat kabar baik itu, sejumlah upaya dilakukan untuk memberi tahu masyarakat bahwa Indonesia merdeka. Seperti tiga pegawai Kantor Kepolisian Kutaraja (Banda Aceh) yang mengibarkan bendera merah putih pada malam hari. Tujuannya agar diketahui masyarakat keesokan harinya.

Pengibaran bendera ini disebut-sebut pertama kali dilakukan di Tanah Rencong. Aksi nekat itu diketahui dilakukan seorang pemuda bernama Teuku Nyak Arif. Ia berkeliling Banda Aceh dengan mengendarai mobilnya sambil mengibarkan bendera merah putih. Harapannya sama, agar kemudian kemerdekaan diketahui masyarakat luas.

Baca juga:  Ini Pesan Perpisahan Sri Sultan HB IX kepada Soekarno-Hatta saat Pindah ke Jakarta

Proklamasi kemerdekaan RI akhirnya menjadi pendongkrak semangat masyarakat Aceh melawan penjajahan. Mendengar kemerdekaan yang sudah mutlak, membuat semangat perjuangan ulama karismatik sekaligus pejuang kemerdekaan di Aceh, Teungku Daud Beureueh, kian meledak. "Aceh juga harus merdeka," pekik Daud Beureueh. Demikian sebagaimana dikutip dari buku 'Soekarno Poenja Tjerita' yang disunting Roso Daras.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita News lainnya