Buka Rakerwil Partai Perindo Jatim, Hary Tanoedoedibjo: Kita Harus Berjuang Mencapai Sukses!

Tim Okezone, Jurnalis
Sabtu 19 Februari 2022 17:23 WIB
Ketua Umum Partai Perindo Hary Tanoesoedibjo membuka Rakerwil Partai Perindo Jatim, 19 Februari 2022. (Foto: Instagram/hary.tanoesoedibjo)
Share :

JAKARTA – Ketua Umum Partai Perindo Hary Tanoesoedibjo membuka Rapat Kerja Wilayah (Rakerwil) Partai Perindo di Hotel Merdeka, Madiun, Jawa Tengah pada Sabtu (19/2/2022). Pada kesempatan itu, Hary memberi semangat kepada jajaran pengurus dan kader Partai Perindo untuk menyongsong pemilihan umum (Pemilu) 2024.

“Sebagai pimpinan partai, saya menjalankan tanggung jawab membuka Rakerwil Partai Perindo seluruh Jatim,” demikian tertulis dalam posting Instagram resminya hary.tanoesoedibjo.

“Saya juga memberikan semangat kepada mereka untuk berjuang maksimal di Pemilu 2024 nanti.

“Sukses tidak gratis, kita harus berjuang untuk mencapai sukses! *HT”

Disampaikan Hary, Partai Perindo bisa berbuat banyak dan ikut berperan dalam pembangunan Indonesia. Karena itu dia memberi semangat kepada pengurus dan kader Partai Perindon untuk optimis dan memperoleh kursi sebanyak-banyaknya pada Pemilu mendatang.

"Kalau tidak dapat kursi banyak, maka tidak dapat berbuat banyak. Kalau dapat kursi banyak, Partai Perindo bisa ikut berperan dalam pembangunan daerah dan nasional. Kalau kursi sedikit ya ikut arus. Jadi mau tidak mau kita harus memperoleh kursi sebanyak-banyaknya," ujar Hary.

Rakerwil Partai Perindo Jawa Timur ini dihadiri ratusan kader dan pengurus Partai Perindo dari 36 DPD di Jatim.

(Rahman Asmardika)

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita News lainnya