Pesan Luhut ke Mahasiswa: Harus Mau Saling Mendengarkan, Tak Perlu Ribut-Ribut!

Azhfar Muhammad, Jurnalis
Selasa 12 April 2022 14:36 WIB
Luhut Binsar Pandjaitan (Foto : Tangkapan layar)
Share :

JAKARTA - Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi (Menko Marves) Luhut Binsar Pandjaitan menghadiri undangan dari Rektor Universitas Indonesia untuk mengisi kuliah umum di Kawasan Balai Sidang Universitas Indonesia, Selasa(12/4/2022).

Sepulang mengisi kuliah dari Gedung Balai Sidang, Luhut bertemu dengan mahasiswa yang tengah berkumpul.

“Ketika akan pulang, ternyata saya sudah ditunggu oleh beberapa adik-adik mahasiswa yang ingin menyampaikan aspirasi mereka,” kata Menko Luhut dalam akun Instagram-nya, Selasa (12/4/2022).

Dengan begitu Luhur memutuskan untuk menemui dan mendengarkan secara langsung apa yang jadi fokus dari mahasiswa.

Baca juga: Detik-Detik Luhut Didemo dan Berdebat dengan Mahasiswa UI

“Saya anggap semua aspirasi tersebut adalah bagian dari proses kita berdemokrasi,” urainya.

Seperti halnya unjuk rasa yang berlangsung di depan Gedung Parlemen pada 11 Apri, Menko Luhut berpesan kepada mahasiswa untuk terbiasa dengan perbedaan.

“Saya hanya ingin berpesan, bahwa kita semua harus semakin terbiasa dengan perbedaan pendapat,dan kita harus mau untuk saling mendengarkan, tapa perlu ribut-ribut apalagi sampai melakukan kekerasan,” pungkasnya.

(Qur'anul Hidayat)

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita News lainnya