Peru Hadapi Gelombang Baru Covid-19, Masyarakat Diharuskan Menggunakan Masker Lagi

Natalia Bulan, Jurnalis
Selasa 05 Juli 2022 15:49 WIB
Sejumlah anak di Peru mengantre vaksin Covid-19 Januari 2022 yang lalu/Reuters
Share :

PERU - Sejumlah pejabat pemerintah Peru, pada hari Senin, memerintahkan warganya untuk kembali mengenakan masker ketika berada di luar rumah, di tengah apa yang mereka gambarkan sebagai “gelombang keempat” perebakan virus corona.

Berbicara di Lima, Menteri Kesehatan Jorge Lopez Pena mengatakan keputusan untuk mengharuskan warga mengenakan masker di dalam dan luar ruangan itu dikarenakan peningkatan kasus Covid-19 kini melampaui 5 persen.

Sebelumnya Peru telah mencabut keharusan mengenakan masker di luar ruangan pada Mei lalu.

Dalam konferensi pers pada Senin itu, pejabat-pejabat Peru juga mengukuhkan 12 kasus baru cacar monyet, sehingga jumlah keseluruhan kasus sejak perebakan itu diketahui seminggu lalu menjadi 15 kasus.

(Natalia Bulan)

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita News lainnya