“Presiden kan suka dengan menter-menteri yang muda gitu. Kita sebagai partai kader, kita tidak pernah kesulitan mencari kader yang dibutuhkan oleh presiden maupun oleh rakyat melalui mekanisme pilkada atau pemilu. Insyaallah kita bisa memenuhinya,” papar Tantowi.
Ia menambahkan bahwa tugas Golkar hanya merekomdasinya nama calon Menpora. Sehingga, saat ini dinamikanya masih sangat tinggi dan Presiden juga bisa meminta nama lainnya dalam beberapa waktu ke depan.
“Dinamikanya masih sangat tinggi nih, bisa saja Presiden dalam waktu ke depan ini minta nama lagi, bisa saja terjadi. Apakah presiden akan mengambil satu dari tiga nama itu atau tidak sama sekali, ya sekali lagi itu prerogatif presiden,” pungkas Tantowi.
(Fakhrizal Fakhri )