Google Blokir Kanada Gara-Gara RUU Berita Online, Trudeau: Kesalahan Besar!

Rahman Asmardika, Jurnalis
Senin 27 Februari 2023 19:19 WIB
Foto: Reuters.
Share :

Undang-undang tersebut disahkan House of Commons (DPR) Kanada pada Desember dan saat ini berada di majelis tinggi parlemen yang tidak dipilih, yang jarang memblokir undang-undang yang disetujui majelis rendah.

Aturan tersebut bertujuan untuk membantu industri berita Kanada, yang menyerukan regulasi perusahaan teknologi, dengan alasan kerugian finansial yang meningkat sementara Facebook dan Google terus mendapatkan pangsa pasar yang lebih besar dari pendapatan iklan online.

Proposal Ottawa mirip dengan undang-undang terobosan yang disahkan Australia pada 2021, yang juga memicu ancaman dari Google dan Facebook untuk membatasi layanan mereka. Keduanya akhirnya mencapai kesepakatan dengan perusahaan media Australia setelah serangkaian amandemen undang-undang ditawarkan.

(Rahman Asmardika)

Halaman:
Lihat Semua
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita News lainnya