BLORA - Warga Blora, Jawa Tengah, digemparkan dengan adanya orang hilang di lokasi wisata Goa Terawang, Kecamatan Todanan, Blora.
Menurut keterangan di lapangan, kejadian itu berawal dari adanya kegiatan senam bersama yang dilakukan oleh serombongan orang, pada Kamis (7/12) kemarin, sekira pukul 16.00 WIB.
BACA JUGA:
Rombongan itu ada yang memakai jasa rental. Usai acara, sopir rental tersebut tidak ada di tempat. Diduga hilang kontak sampai sekarang, Jumat (8/12/2023).
Petugas gabungan dari Polsek Todanan, Bandan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) dan Perhutani saat ini masih melakukan pencarian dan penyelidikan atas kejadian tersebut.
BACA JUGA:
Waka Admintratur KPH Blora Arief Silvi selaku pengelola wisata alam Goa Terawang, membenarkan peristiwa adanya dugaan orang hilang tersebut.
"Kami mendapat informasi ada kejadian orang hilang TKP di Goa Terawang. Sekarang masih dalam penyisiran oleh BPBD. Perhutani ikut melakukan penyisiran", ungkap Arief, Jumat (8/12/2023).
Menurut Arief, sata ini petugas Polsek Todanan masih melakukan pengumpulan bahan dan keterangan (Pulbaket) kepada para saksi dan panitia penyelenggara.