JAKARTA - Korps Wanita TNI AL (Kowal) merayakan hari jadinya pada hari ini, Jumat 5 Januari 2024. Sejarah panjang kontribusi luar biasa prajurit wanita dalam TNI AL terpatri untuk Tanah Air.
Seorang tentara pria termasuk Kowal kerap digambarkan sebagai sosok yang sangar. Namun, siapa sangka ternyata ada Kowal memiliki paras cantik.
Salah satu yang mencuri perhatian dalam Kowal adalah Welny Septiana. Pada 2022 silam ia berpangkat Serka. Welny tak hanya diakui atas dedikasinya sebagai prajurit TNI AL, melainkan juga daya tarik kecantikannya yang memukau.
Welny kerap mengumbar kegiatannya melalui akun Instagram pribadinya @welnyseptiana. Salah satunya, Welny membagikan momen memikat dengan mengenakan seragam dinas TNI AL.
Penampilannya terlihat sangat elegan dengan kerudung hitam. Potretnya berhasil mendapatkan apresiasi positif dari warganet.