Puncak Arus Balik Mudik, Pelabuhan Bakauheni Mulai Ramai Malam Ini

Tangguh Yudha, Jurnalis
Minggu 14 April 2024 20:18 WIB
Ilustrasi (Foto: Dok Okezone)
Share :

BAKAUHENI - Pelabuhan Bakauheni, Lampung Selatan terpantau ramai di puncak arus balik mudik 2024 ini, Minggu (14/4/2024). Berdasarkan pantauan sekitar pukul 19.30 WIB, antrean kendaraan yang ingin menyeberang ke Pulau Jawa tampak mengular hingga ke kantong-kantong parkir pelabuhan.

Jika dibanding dengan sore hari tadi, jumlah kendaraan pemudik terlihat mulai bertambah. Namun antrean tidak mengular hingga ke luar area pelabuhan sehingga arus lalu lintas masih terbilang lancar. Adapun kendaraan yang mengantre untuk masuk ke dalam kapal didominasi oleh kendaraan roda empat berpelat B.

Menurut pengakuan salah satu pemudik, Adi, yang baru saja balik ke kampung halamannya di Lubuklinggau, dirinya harus mengantre hingga lebih dari dua jam untuk bisa berada di moncong kapal. Ia menyebut antrean menumpuk di dalam pelabuhan lantaran mulai banyak pemudik yang ingin pulang.

"Saya dari jam 5 masuk pelabuhan. Sudah lebih dari 2 jam mengantre masuk kapal. Ini juga harus nunggu lagi kapal bongkar muat," ungkapnya.

Meski demikian Adi mengatakan bukan mudik namanya jika antrean kendaraan lengang. Ia mengaku menikmati setiap momen perjalanan mudiknya bersama keluarga. "Memang begini mudik, kita nikmati saja mas," tutur Adi.

Untuk diketahui, berdasarkan Data Posko Bakauheni 24 jam hingga tanggal 13 April 2024 pukul 23.59 WIB, untuk Pulau Sumatera menuju Pulau Jawa dengan lintasan Bakauheni menuju Merak dan Panjang menuju Ciwandan, mencatat jumlah kapal yang beroperasi sebanyak 37 unit kapal.

Adapun realisasi total penumpang sejumlah 117.304 orang telah menyeberang, diikuti oleh kendaraan R2 sebanyak 13.146 unit, dan kendaraan R4 sebanyak 14.446 unit dan dengan total produksi seluruh kendaraan pada H+1 sebanyak 28.670 unit.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita News lainnya