Advertisement
Advertisement
Advertisement
INFOGRAFIS INDEKS
Advertisement

Usai Zikir, Puluhan Siswi SMP Kesurupan

Budi Sunandar , Jurnalis-Jum'at, 05 Oktober 2012 |11:04 WIB
Usai Zikir, Puluhan Siswi SMP Kesurupan
Siswi SMPN 25 kesurupan dibawa warga (Dok: Sindo TV/Budi Sunandar)
A
A
A

PADANG - Ratusan siswa SMP Negeri 25 Padang, Sumatera Barat, pagi tadi berhamburan keluar sekolah karena panik usai melakukan zikir dan mendengarkan kultum. Rekan-rekan mereka mengalami kesurupan.

Para siswi yang mengalami kesurupan dibawa ke rumah warga sekitar untuk diobati. Pasalnya, tidak seorang pun guru dan siswa yang berani berada di dalam sekolah karena khawatir ikut kesurupan.

Warga sekitar membantu menggotong para siswi untuk diobati oleh orang pintar. Sebagian korban lainnya langsung dijemput orangtua masing-masing.
 
Kepala SMPN 25 Padang, Dwi Pati Suma, Jumat (5/10/2012), mengatakan, peristiwa ini bukan kali pertama terjadi di SMPN 25 Padang. Dalam sebulan terakhir saja, sudah empat kali terjadi kesurupan massal.

Zikir yang digelar pagi tadi pun dalam rangka mengantisipasi peristiwa serupa. Namun usai zikir, para siswi kembali menjerit histeris.

Dwi menambahkan, kegiatan belajar mengajar di SMPN 25 Padang dihentikan hingga Sabtu besok.

(Anton Suhartono)

      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Telusuri berita news lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement