Advertisement
Advertisement
Advertisement
INFOGRAFIS INDEKS
Advertisement

Polri Kantongi Beberapa Nama Calon Pengganti Budi Waseso

Puteranegara Batubara , Jurnalis-Senin, 12 Februari 2018 |13:18 WIB
Polri Kantongi Beberapa Nama Calon Pengganti Budi Waseso
Karopenmas Mabes Polri Brigjen M Iqbal (Foto: Okezone)
A
A
A

JAKARTA - Kepala Biro Penerangan Masyarakat (Karo Penmas) Divisi Humas Mabes Polri Brigjen Mohammad Iqbal menyebut internalnya telah menyiapkan beberapa nama calon Kepala Badan Nakotika Nasional (BNN) pengganti Komjen Budi Waseso.

Budi Waseso atau akrab disapa Buwas, akan mengakhiri masa jabatannya, memasuki masa pensiun pada Maret 2018 nanti.

"Saya kira kami akan secepatnya. Tentunya polri akan kaji yang jelas ada memang beberapa calon (Kepala BNN)," kata Iqbal di Mabes Polri, Jakarta Selatan, Senin (12/2/2018).

 (Baca: Jelang Pensiun Jadi Kepala BNN, Buwas: Pengganti Saya Kewenangan Presiden Jokowi)

Namun, Iqbal menyatakan belum akan mengumumkan nama-nama dari calon Kepala BNN itu. Pasalnya, sampai saat ini, lanjut Iqbal, pihaknya masih terus melakukan pengkajian atas beberapa nama tersebut.

"Tapi belom saatnya disampaikan ke publik. Polri sedang mengkaji dan mempersiapkan. Karena harus persiapkan secara matang," tutur Iqbal.

Dia pun tak menampik, sudah banyak pihak yang berspekulasi mengenai sosok ideal pengganti Buwas. Namun, dia menegaskan, internal Polri belum menyodorkan satu nama untuk mengisi jabatan tersebut.

Menurut Iqbal, kandidat pengganti Kepala BNN sendiri bisa berasal dari Jenderal Bintang Dua dan Tiga. Tetapi, dia menegaskan, siapapun sosok itu, dia adalah pejabat tinggi terbaik yang diutus dari Polri.

"Tunggu tanggal mainnya. Memang Selalu ada isu yang buat isu siapa lagi. Tapi polri belum menentukan," ucap Iqbal.

 (Baca juga: Dinilai Layak Jadi Kepala BNN, Ini Tanggapan Arman Depari)

Oleh sebab itu, Iqbal menampik kabar bahwa nama calon pengganti Buwas sudah dilayangkan ke meja Presiden Indonesia Joko Widodo (Jokowi). Dia meminta seluruh pihak tak berspekulasi dan membuat isu, sebelum adanya keputusan internal.

Iqbal mengatakan, biarkan Buwas menyelesaikan tugasnya terlebih dahulu sebagai Kepala BNN dengan profesional, jangan dibebankan dengan isu-isu spekulasi yang dimainkan beberapa pihak.

"Kan katanya. Kita nunggu saja. Kan masih ada spare waktu. Sudahlah, beliau (Buwas) melaksanakan tugas secara profesional, enjoy, jangan lagi disibukkan dengan isu ini," tutup Iqbal.

(Mufrod)

      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita news lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement