Peringatan 1 Muharram diakui Abdul mampu mencairkan suasana di masyarakat, yang sebelumnya sempat bersitegang pasca Pemilu.
"Dengan cara ini warga lebih kondusif. Karena bagaimanapun kalau kita menjadi pimpinan, warga masih terkotak-kotak, agak sulit. Mudah-mudahan dengan cara ini menyatu kembali," akunya.
Acara yang dimulai sejak pukul 08.00-23.00 WIB itu, bekerjasama dengan seluruh elemen masyarakat, seperti BPD, karang taruna, serta ibu-ibu PKK. Sedikitnya ada 500 anak yatim yang mendapat santunan pada perayaan tersebut. Kegiatan ini juga mengajak masyarakat untuk meningkatkan keimanan dan ketaqwaan kepada Tuhan.
"Kalau sudah meningkatkan iman dan taqwa, semua bisa meningkat, baik di bidang bisnisnya ataupun bidang lain," pungkasnya.
(Khafid Mardiyansyah)