JAKARTA - Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) mengajak masyarakat seluruh masyarakat untuk mendoakan agar KRI Nanggala 402 bisa segera ditemukan. Di berharap, 53 kru KRI Nanggala 402 bisa selamat dan segera kembali berkumpul bersama keluarga.
"Saya mengajak segenap masyarakat khususnya kepada seluruh kader Demokrat agar dalam salatnya di bulan suci Ramadhan ini atau saat beribadah sesuai dengan agama dan kepercayaan masing-masing mohon selipkan doa untuk keselamatan para patriot bangsa KRI Nanggala-402," kata AHY, Sabtu (24/4/2021).
Putra sulung Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) itu berharap adanya keajaiban sehingga para kru KRI Nanggala 402 bisa segera mendapatkan pertolongan.
Sebagai mantan anggota TNI, ia bercerita bahwa tidak banyak yang bisa merasakan kegentingan situasi seperti saat ini. Dalam kondisi seperti ini, doa menjadi kekuatan dan kunci dalam proses pencarian KRI Nanggala-402.
Baca juga: Keluarga Letkol Ifran Suri Berharap Kru KRI Nanggala-402 Bisa Segera Ditemukan