DEPOK - Hujan dan angin kencang terjadi di Depok, Jawa Barat mengakibatkan sejumlah pohon roboh. Bahkan ada pohon tumbang yang menimpa kendaraan dan mengakibatkan kemacetan panjang.
Kabid Penanggulangan Bencana Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan Damkar Kota Depok, Denny Romulo mengatakan setidaknya ada sekitar enam titik pohon tumbang yang terjadi di Depok.
Baca juga: Petugas Masih Evakuasi Pohon Tumbang di Stasiun Depok
Bahkan dari sejumlah pohon tumbang menimpa rumah dan kendaraan mobil. Selin itu sejumlah pohon tumbang juga menimpa jaringan listrik yang mengakibatkan mati lampu.
"Pohon tumbang menimpa rumah," kata Denny saat dihubungi, Selasa (21/9/2021).