Advertisement
Advertisement
Advertisement
INFOGRAFIS INDEKS
Advertisement

Peneliti: Vaksin Booster 80% Efektif Lawan Varian Omicron

Susi Susanti , Jurnalis-Sabtu, 18 Desember 2021 |13:31 WIB
Peneliti: Vaksin Booster 80% Efektif Lawan Varian Omicron
Ilustrasi vaksin booster (Foto: Lennart Preiss.dpa via AP)
A
A
A

INGGRIS - Peneliti asal Inggris telah menganalisis kemungkinan dampak vaksin booster Covid-19 pada varian Omicron bisa memberikan sekitar 85% perlindungan melawan varian mematikan itu.

Perlindungannya ini sedikit lebih rendah daripada yang diberikan vaksin terhadap versi Covid sebelumnya. Namun dosis ini tetap bisa efektif agar orang yang terkena Omicron tidak mengalami gejala parah dan tidak harus dirawat di rumah sakit.

Penelitian ini muncul setelah 861.306 jumlah suntikan booster dan dosis ketiga diberikan di Inggris pada Kamis (16/12).

Pemodelan, dari tim di Imperial College London, didasarkan pada informasi terbatas tentang Omicron.

Baca juga: Suntik Vaksin Booster, Haruskah Sama Seperti Vaksin Covid-19 Awal?

Para peneliti mengatakan ada tingkat ketidakpastian yang tinggi sampai lebih banyak informasi dunia nyata dikumpulkan tentang varian baru ini yang menyebar dengan cepat.

Para ahli masih mencoba untuk mencari tahu seberapa ringan atau parahnya Omicron.

 Baca juga: Presiden Jokowi Minta Persiapan Matang Vaksinasi Booster Januari 2022

Vaksin membantu mengajari tubuh cara melawan Covid. Tetapi yang digunakan saat ini tidak dirancang untuk memerangi varian Omicron yang sangat bermutasi, yang berarti mereka bukan pasangan yang sempurna.

Halaman:
      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita news lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement