Sebagaimana diketahui, posisi Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (MenPAN-RB) di Kabinet Indonesia Maju masih kosong setelah Tjahjo Kumolo tutup usia.
Nama kader PDI-P, Olly Dondokambey menguat sebagai kandidat pengganti Tjahjo. Sejumlah elit PDI Perjuangan (PDIP) sendiri dalam beberapa kesempatan berbicara ke media mengaku sudah mengantongi nama pengganti almarhum Tjahjo Kumolo.
(Fahmi Firdaus )