Okezone Updates pada Sabtu (16/9/2023) akan menyajikan berita-berita yang menarik dan kekinian. Tidak hanya sampai disitu saja, beberapa berita viral juga pun ditayangkan dalam program berita ini.
Salah satu berita yang viral yang akan hadir di Okezone Updates adalah tentang melintasnya metor di langit Indonesia. Dari berbagai video amatir warga, tampak pemandangan meteor melintas di langit sejumlah wilayah mulai dari Bandung hingga Yogyakarta.
Di Bandung, warga sempat merekam benda langit mirip meteor dengan kilatan api cukup panjang. Video penampakan meteor ini pun viral hebohkan warganet.
Sementara menanggapi fenomena tersebut, peneliti Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN), menjelaskan bola api melintas di langit adalah meteor sporadis yang diduga jatuh ke Samudra Hindia.
Selain itu ada juga berita tentang menikmati flaying fox di atas danau. Pecinta wisata adrenalin tidak ada salahnya mencoba flying fox yang berada di kawasan Taman Nasional Gunung Gede Pangrango, Sukabumi, Jawa Barat ini.