Advertisement
Advertisement
Advertisement
INFOGRAFIS INDEKS
Advertisement

Warga Palangkaraya Dikejutkan Kemunculan Ular King Kobra di Balik Lemari

Ade Sata , Jurnalis-Kamis, 02 Mei 2024 |04:30 WIB
 Warga Palangkaraya Dikejutkan Kemunculan Ular King Kobra di Balik Lemari
Illustrasi (foto: dok Okezone)
A
A
A

PALANGKARAYA - Seekor ular jenis king kobra dengan panjang tiga setengah meter masuk ke pemukiman warga di Jalan Dulin Kandang, Kecamatan Jekan Raya, Palangkaraya, Kalimantan Tengah, hal itu membuat geger penghuni rumah.

Proses evakuasi oleh petugas pemadam kebakaran terkendala, lantaran ular berbisa dan mematikan tersebut bersembunyi di balik lemari yang sempit.

Petugas pun terpaksa menyemprotkan cairan zat kimia agar lebih mudah dan aman mengevakuasinya. Setelah berusaha selama kurang dari satu jam, petugas akhirnya berhasil menangkap ular king kobra berwarna hitam kehijau-hijauan tersebut menggunakan alat penjepit dan mengeluarkan dari tempat persembunyiannya.

Menurut salah seorang penghuni rumah, Meri, keberadaan ular pertama kali diketahui saat dirinya hendak memasak di dapur tiba-tiba diberitahu oleh keponakannya bahwa ada seekor ular.

Karena mengira hanya ular kecil yang sering datang ke pemukiman dirinya hanya menanggapi biasa saja, namun ternyata ular kobra lewat dari jendela kamar hingga membuatnya panik dan langsung meminta bantuan petugas damkar untuk mengevakuasinya.

Setelah dimasukan ke dalam karung, ular king kobra berukuran cukup besar tersebut kemudian dilepaskan kembali ke hutan yang jauh dari pemukiman warga.

(Awaludin)

      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita news lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement