DENPASAR - Takut kecolongan senjata tajam (sajam) masuk ke dalam penjara, Lembaga Pemasyarakatan Kelas II A Kota Denpasar (Lapas Kerobokan) memasang alat metal detector di depan pintu masuk penjara tersebut.
Pemasangan metal detector tersebut diresmikan Kepala Divisi Pemasyarakatan, Kemenkumham Kanwil Bali, Nyoman Putra Surya Atmaja di Lapas Kerobokan, Kamis (28/1/2016).
"Selama ini, kita tidak memiliki alat metal detector. Pemeriksaan pengunjung hanya manual atau menggunakan tangan biasa. Adanya mesin ini kami berharap bisa membantu kinerja kita," ucapnya.
Pihaknya menyatakan, meskipun memiliki alat metal detector, barang bawaan para pengunjung masih akan diperiksa petugas Lapas Kerobokan.
"Setelah lewati metal detector nanti pengunjung juga diperiksa petugas kita," ujarnya.