ACEH - Kepolisian Daerah Aceh membentuk tim untuk memburu kelompok mantan anggota Gerakan Aceh Merdeka (GAM) yang diduga akan melakukan perlawanan terhadap pemerintah.
Kapolda Aceh, Irjen Husein Hamidi, mengaku, sudah membentuk tim untuk memburu kelompok tersebut. Sejauh ini, menurut Kapolda, kelompok bersenjata pimpinan Nurdin Ismail alias Din Minimi (37) telah ditetapkan masuk dalam Daftar Pencarian Orang (DPO).
"Sebagian personel yang tergabung dalam tim Polda Aceh sudah ke Aceh Timur untuk mem-backup kekuatan polres setempat," ujar Kapolda Aceh Irjen Husein Hamidi, Rabu (15/10/2014).
Mantan anggota GAM pimpinan Nurdin Ismail menunjukan sikapnya akan melawan pemerintahan Gubernur Aceh Zaini Abdullah karena dianggap tidak amanah serta tak menjalankan MoU Helsinki.
Perlawanan akan dilakukan dengan mengangkat senjata. Mereka juga mengancam akan melakukan aksi teror di sejumlah daerah di Aceh jika tuntutannya tidak dipenuhi.