Gubernur Jabar Minta Buku Berisi Tips Pacaran Ditarik

Oris Riswan, Jurnalis
Jum'at 17 Oktober 2014 16:56 WIB
Gubernur Jabar Minta Buku Berisi Tips Pacaran Ditarik (ilustrasi)
Share :

BANDUNG - Gubernur Jawa Barat, Ahmad Heryawan, angkat suara terkait buku mata pelajaran pendidikan jasmani olahraga dan kesehatan (penjaskes) untuk SMA yang berisi tips pacaran. Ia pun meminta buku tersebut segera ditarik.

"Saya kira ketika terjadi perdebatan di masyarakat, membuat bingung para peserta didik, (Buku Penjaskes) itu lebih bagus ditarik," kata Aher –sapaan akrabnya– di Gedung Sate, Kota Bandung, Jumat (17/10/2014).

Menurutnya, buku tersebut bukan jadi masalah bagi pemerintah provinsi. Sebab, buku itu dikeluarkan oleh pemerintah pusat. Sehingga, ia belum menginstruksikan untuk menarik buku tersebut.

"Kita lihat nanti, ini masalah nasional, bukan masalah provinsi," ujarnya.

Sementara jika tidak ditarik, Aher menyarankan buku itu dihilangkan bagian yang membahas tips pacaran yang menjadi polemik.

"Toh yang lainnya tidak bermasalah, hanya tema itu (dihilangkan)," jelas Aher.

(Kemas Irawan Nurrachman)

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita News lainnya