Perampok Bersenpi Gasak Lima Kilogram Emas

Solichan Arif, Jurnalis
Rabu 12 Agustus 2015 20:46 WIB
Foto: Ilustrasi Okezone
Share :

BLITAR - Sebanyak enam orang kawanan perampok bersenjata api menyatroni toko perhiasan emas Janoko, di Komplek Pasar Kutukan Desa Slorok, Kecamatan Garum, Kabupaten Blitar.

Selain menguras lima kilogram perhiasan emas, pelaku juga meletuskan tembakan sebanyak belasan kali. Beruntung tidak ada korban jiwa dalam kejadian ini.

"Ada sekitar 15 kali letusan. Beberapa diantaranya memecahkan etalase penyimpanan emas," kata pemilik toko emas, Asrori (60) kepada wartawan, Rabu (12/8/2015).

Kata dia, para pelaku berjumlah enam orang menggunakan jaket hitam, berperawakan jangkung, kurus, dan bercadar.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita News lainnya