Waspadai Permen Sabu di Rumah Sakit dan Sekolah!

Tri Ispranoto, Jurnalis
Selasa 18 Agustus 2015 16:41 WIB
Sabu dalam kemasan permen (Foto: SINDO)
Share :

BANDUNG - Di era darurat narkoba seperti saat ini, aparat beserta pemerintah tengah gencar melakukan pemberantasan. Namun seiring waktu, para pengedar mau pun pemakai narkoba terus berinovasi agar tak terendus keberadaannya.

Seperti halnya yang dilakukan oleh seorang kurir sabu, ERH, yang belum lama ini ditangkap oleh anggota Satres Narkoba Polrestabes Bandung. Dia mengantarkan sabu yang dipesan oleh kliennya dengan cara menempel di tempat-tempat yang tak terduga.

"Biasanya itu ditempel di tempat tak terduga. Seperti rumah sakit, terminal, sekolahan, atau tempat kegiatan anak muda," kata Kapolrestabes Bandung, Kombes Pol AR Yoyol, Selasa (18/8/2015).

Untuk mengelabui masyarakat atau aparat, tersangka mengemas sabu-sabu menggunakan plastik klip kecil yang kemudian dibungkus menggunakan bungkus permen. Selanjutnya bungkusan tersebut ditempel di tempat yang telah disepakati sebelumnya dengan menggunakan perekat.

"Makanya, waspada buat para orangtua. Kalau anaknya menemukan ‎permen atau bungkusan mencurigakan, jangan asal berikan. Lebih baik kalau mencurigakan, segera lapor," tambahnya.

Lebih lanjut, Yoyol membeberkan penangkapan ERH berawal dari laporan masyarakat, terkait peredaran narkoba di daerah wisata belanja Cihampelas, Kecamatan Bandung Wetan.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita News lainnya